
PASURUAN, SJP – Kecelakaan beruntun melibatkan enam kendaraan terjadi di Jalan Raya Malang–Surabaya, tepatnya di Desa Sumberrejo, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur, Sabtu (11/10/2025). Peristiwa itu diduga dipicu oleh rem blong pada sebuah truk tangki air.
Truk tangki bernomor polisi L-8157-AJ yang dikemudikan Buhori (44), warga Kabupaten Sampang, melaju dari arah Pandaan menuju Gempol. Diduga kehilangan kendali karena rem blong, truk tersebut menabrak truk tangki air kecil bernopol N-8838-UV yang dikemudikan Eko Hari Muda Prasetya (35), warga Pandaan.
Benturan keras membuat truk oleng ke kiri dan menghantam Daihatsu Grand Max bernopol N-8017-TN yang dikemudikan Mustofa (42), warga Purwodadi, Pasuruan.
Tak berhenti di situ, truk pertama terpental ke kanan, menabrak median jalan, lalu menghantam truk tangki lain bernopol N 8445 UT yang dikemudikan Suan Afifudin (42), warga Prigen.
Benturan beruntun menyebabkan truk Suan kehilangan kendali hingga menabrak sepeda motor Honda Beat bernopol N 2385 ACW yang dikendarai Budi Prasetiyo (48), warga Kota Malang. Rangkaian kecelakaan ditutup dengan truk tangki N 8445 UT yang tertabrak truk diesel N 8247 UF dari arah utara ke selatan.
Meski tidak ada korban jiwa, sejumlah pengemudi dan pengendara mengalami luka-luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Petugas kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan.
Seorang warga sekitar, Farhan, yang berada di lokasi, mengaku mendengar suara benturan keras berturut-turut.
“Tadi truk pertama seperti melaju kencang, lalu tabrakan beruntun. Banyak pengendara panik dan menepi,” ujarnya.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Pasuruan IPTU Joko Suseno menyampaikan bahwa kecelakaan beruntun ini diduga kuat disebabkan oleh rem blong pada truk tangki pertama.
Akibat kejadian tersebut, arus lalu lintas dari arah Malang menuju Surabaya sempat macet total selama hampir satu jam.
Petugas Satlantas segera melakukan pengaturan arus kendaraan dan mengevakuasi truk serta mobil yang rusak menggunakan mobil derek.
Sejumlah kendaraan mengalami kerusakan parah di bagian depan dan samping. Seluruh kendaraan kini diamankan untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut. (**)
Editor: Rizqi Ardian
Sumber: Beritasatu.com
Sumber : Suara Jatim Post & Berita Terbaru